oleh Ambar Yulianti ( Vanilla cakes )
Bahan tangzhong:
250 ml air
50 gr tepung protein tinggi
(aduk-aduk kemudian dipanaskan api kecil sampai membentuk adonan pasta, biarkan dingin)

Bahan Roti :

540 gr tepung protein tinggi
114 gr susu evaporated (saya modif , asli pake krim kental dan susu)
9 gr susu bubuk (asli pakai milk flavor)
49 gr butter, cairkan
184 adonan tangzhong
1 sachet ragi instan
1 butir telur, 1 butir kuning telur

cara:
masukkan bahan cair : susu,butter,telur, bahan biang (tangzhong) , garam, susu bubuk , terigu dan terakhir ragi instan, kedalam kom bread maker, pencet, tinggal nunggu 1.5 jam kedepan sampai adonan kalis elastis

keterangan gambar :
1. bahan tangzhong
2. semua bahan masuk ke kom bread maker
3. setelah mengembang , timbang masing2 60 gr, bulatkan dan diamkan selama kurleb 10 menit
4. ambil adonan gilas
5. tambahkan daging asap yang sudah dibelah 4, sebanyak 3 bagian aja
6. tambahkan keju cheddar, keju mozzarella, mayonaise dan saus sambel/saos tomat
7. gulung , biarkan mengembang 2 kali
8. setelah adonan mengembang , oles permukaan roti dengan susu evaporated , kemudian tambahkan potongan bawang bombay, mayonaise, saus sambel/tomat, mozzarella dan terakhir sedikit taburan oregano
9. Panggang adonan hingga matang
10. keluarkan dari oven... letakkan di cooling rack, biarkan hangat.
11. setelah hangat... buka mulut lebar-lebar... kemudian hap... nikmaatt benerrrr dahhhhh :DDDDD